Aneh bin Ajaib, Keluarkan Darah Lewat Pori-Pori
NEW DELHI - Aneh bin ajaib! Seorang gadis berusia 14 tahun selalu mengeluarkan darah dari pori-pori tubuhnya.Twinkle Dwivedi dari India pun menghebohkan para dokter ahli kulit di seluruh dunia.
Remaja asal Lucknar, Uttar Pradesh itu harus mendapatkan transfusi darah setelah mengeluarkan darah dari mata, hidung, rambut, leher, dan kaki sebanyak 50 kali per hari. Dokter tidak dapat mendiagnosa penyakit Dwivedi yang selalu mengeluarkan darah meski kulit tidak tersayat. “Saya selalu mengeluarkan darah dari mata, tangan, kepala, dan semuanya.
Padahal, telinga, hidung, dan mata saya normal saja,” ujar Dwivedi. “Ketika keluar darah, saya tidak merasakan sakit.Tapi, itu membuat saya lelah dan kadang membuat sakit kepala,” imbuhnya. Dr George Buchanan, spesialis penyakit darah yang bekerja di Inggris, penasaran dengan kelainan yang diidap Dwivedi.
Buchanan pun terbang ke India untuk memeriksa Dwivedi di Rumah Sakit Jaslok di Mumbai, India. Namun, dia tak bisa menjelaskan kondisi aneh yang dialami Dwivedi. “Saya belum pernah melihat kasus seseorang yang secara spontan mengeluarkan darah dari kepala atau telapak tangan mereka atau membaca tentang itu dalam sejarah medis,” papar Buchanan. Dia pun tertarik untuk membantu Dwivedi.
“Saya sangat kaget tidak melihat tanda-tanda luka atau memar di mana pun di tubuhnya,” imbuhnya. Buchanan mengatakan,“Saya tidak melihat tanda-tanda fisik yang menyembabkan kemungkinan darah bisa keluar.” Dia pun menggelar serangkaian tes yang menguji kulit Dwivedi bagaimana dengan cepat bisa menghentikan darah yang keluar. Hasil tes itu menunjukkan bahwa Dwivedi mungkin memiliki kulit yang sangat lembut sehingga tidak dapat menempel dengan benar.
Namun, kasus ini tidak mudah untuk disimpulkan. Dia juga menyelidiki apakah Dwivedi atau ibunya juga menjadi penyebab pendarahan tersebut bisa terjadi. Dwivedi membantah bahwa dirinya yang menyebabkan darah itu keluar. “Saya tidak menjadi penyebab penyakit ini. Kenapa saya ingin diri saya sendiri keluar darah?” paparnya. “Saya tidak suka dengan ini. Saya ingin pergi ke sekolah dan memiliki kehidupan normal,” imbuhnya.
Akibat penyakit misterius itu, Dwivedi tidak bisa duduk di bangku sekolah selama dua tahun. Pihak sekolah melarang Dwivedi menempuh pendidikan karena penyakitnya yang aneh. Kasus serupa juga pernah terjadi di Tennesse, Amerika Serikat tahun lalu. Calvino Inman, 16, setiap kali menangis, air mata darah selalu keluar.
Dia menangis darah sebanyak tiga kali sehari. Dia mengaku tidak tahu kenapa air mata darahnya keluar meski dia tidak merasa sedih. “Suatu saat saya merasa air mata darah itu keluar begitu saja. Kalau air mata itu keluar darah itu keluar, rasanya begitu terbakar, ” papar remaja asal Tennesse, Amerika Serikat. Temanteman sekolahnya pun menyebut dirinya selalu kesurupan setan ketika air mata darahnya keluar
just click this!!
-
.
Video Gallery
HITS COUNTER
Provided by website-hit-counters.com site. |
0 komentar:
Posting Komentar